Kongkow Sejarah dan Budaya di Ulujami (2): “Dari Pangkalan Kebo Sampai Pangkalan Delman”

Sesuai rencana, pertemuan kedua ini (Sabtu, 18/03/17) dimanfaatkan untuk melakukan observasi atau lebih tepatnya sih kegiatan ini dinamakan ‘Jelajah Kampung’ karena memang kenyataannya kita ngubek-ngubek kampung sampai ke gang paling kecil. Bertindak sebagai pemandu yaitu Bang Ajis sendiri selaku tuan rumah yang sudah hapal betul seluk-beluk Kampung Ulujami dan sedikit banyak menguasai sejarah lokal di sini. Tidak ketinggalan sumber referesni yang kami bawa dan menjadi rujukan adalah peta Ulujami tempo doeloe keluaran tahun 1780-an jaman Gubernur Jenderal De Klerk.